Mar 17, 2008

Tips Berkendara Saat Musim Hujan

Sekarang ini memang lagi musim penghujan, tiada hari tanpa turun hujan. Kadang hujan menjadi kendala buat berpergian atau keluar rumah. Apalagi kalau hujan lebat, banyak jalan yang tergenang air sehingga kita tidak tahu kondisi jalan yang sebenarnya. Itu bisa menyebabkan kecelakaan. Untuk itu kita harus berhati-hati dalam berkendara pada musim hujan. Saya punya tips untuk berkendara saat musim hujan, supaya berkendara lebih aman dan nyaman:

1. Periksalah Ban Secara Rutin
Ban adalah salah satu faktor utama dalam sebuah kendaraan, tidak ada salahnya jika Anda selalu melakukan pemeriksaan rutin. Hal yang harus Anda perhatikan yaitu tekanan ban. Periksalah tekanan udara ban Anda sekurang-kurangnya sekali dalam sebulan. Cek kedalaman alur, karena dengan kedalaman yang cukup akan menghindari mobil tergelincir (slip) atau melayang di atas air (aquaplaning).

2. Kurangi Kecepatan
Pada saat hujan, air bercampur dengan oli di atas permukaan jalan, sehingga akan membuat jalan tersebut menjadi lincin dan membuat ban menjadi slip. Cara terbaik untuk menghindari hal tersebut adalah mengurangi kecepatan. Karena, dalam kondisi kecepatan rendah akan lebih banyak alur ban yang bersentuhan langsung dengan permukaan jalan, dan membuat daya cengkram ban lebih baik.

3. Jaga Jarak dengan Mobil di Depan
Mengemudi di cuaca basah mengharuskan cara yang halus dalam menggunakan control-kontrol utama—kemudi, pedal-pedal kopling, rem dan gas. Ketika Anda bepergian dalam cuaca basah, mungkin sepatu Anda juga basah dan dapat terpeleset dari pedal. Gosokkan sol sepatu ke alas karet di mobil Anda sebelum menghidupkan mesin. Setiap pengemudi harus selalu memeriksa lampu depan, lampu belakang, lampu rem dan lampu tanda berbelok (lampu sen) semuanya berfungsi dengan baik. Di jalan yang basah dibutuhkan jarak pengereman tiga kali lebih panjang daripada di jalan yang kering. Karena dibutuhkan jarak yang lebih besar, Anda tidak menempel ke mobil di depan (tailgate). Sekurang-kurangnya pertahankan jarak dua kali panjang mobil di antara Anda dan mobil di depan.

4. Hidupkan Lampu
Hidupkan lampu depan, meskipun hujan tidak terlalu lebat. Lampu ini tidak saja membantu Anda melihat jalan tetapi juga membantu pengemudi lain melihat Anda. Jika mobil Anda di lengkapi daytime running lights, hidupkanlah agar kendaraan di belakang Anda dapat melihat Anda dengan lebih baik. Jika Anda ingin berhenti, hindari rem mendadak tetapi kurangi kecepatan kendaraan.

5. Persiapkan Perjalanan Anda dengan Baik
Mengemudi dalam cuaca basah mengharuskan cara yang halus dalam menggunakan kontrol-kontrol utama—kemudi dan pedal-pedal kopling, rem dan gas—serta kesiapan yang lebih besar dalam mengantisipasi kesalahan orang lain ataupun kondisi darurat. Bila hujan sudah turun sebelum Anda berangkat, mungkin sekali tapak sepatu Anda sudah basah. Gosok-gosokkan solnya pada karpet atau alas karet di mobil sebelum Anda menghidupkan mesin. Setiap pengemudi harus selalu memeriksa apakah lampu depan, lampu belakang, lampu rem dan lampu tanda berbelok semua berfungsi dengan baik.

6. Jika Hujan Sangat Lebat, Berhenti Saja
Hujan yang lebat akan membebani penghapus kaca (wiper), sehingga kaca depan selalu tertutup air. Bila pandangan ke depan sangat terbatas sehingga Anda tidak bisa melihat batas-batas jalan ataupun kendaraan-kendaraan yang lain, itu tandanya Anda harus meminggir dan berhenti sampai hujan reda. Carilah tempat peristirahatan atau tempat-tempat aman lainnya. Kalau Anda terpaksa berhenti di pinggir jalan, berhentilah ke pinggir sekali. Hidupkan lampu depan dan lampu hazard untuk membuat pengemudi-pengemudi lain waspada.

7. Hujan Awal Membuat Jalan Sangat Licin
Bila hujan baru saja turun, biasanya jalan menjadi sangat sulit dikuasai karena lumpur dan minyak di jalan yang kering kini bercampur dengan air dan membentuk lapisan yang sangat licin. Kontrol atas mobil akan berkurang, oleh sebab itu pengemudi harus berhati-hati selama setengah jam pertama setelah hujan mulai turun.

8. Keringkan rem Anda setelah melewati genangan air.
Setelah melalui genangan air yang dalam dan rem Anda mungkin basah, tekanlah pedal rem sedikit untuk mengeringkannya.

9. Berhenti Mengemudi Bila Merasa Sangat Lelah
Berhentilah sekurang-kurangnya setiap beberapa jam sekali atau setelah beberapa ratus kilometer untuk berisirahat. (diiambil dari media raharja)


Mar 7, 2008

Kuliner

Kalo bicara Soal makanan, pasti ujung-ujungnya ngomongin tempat makan yang enak dan favorit. Sebenarnya banyak tempat makan di jogja yang murah-murah tapi enak, hanya saja ga semua tahu informasinya, tentang dimana tempatnya, namanya apa. Klo yang suka kuliner nyari sensani makanan baru pasti tau seluk beluk tempat makan di jogja. Ayo sekali - kali jalan-jalan sambil kuliner, klo perlu sekalian yang jauh biar nyari suasana baru. Jangan hanya makan ditempat yang deket- deket terus, lama - lama bisa bosen ntar. Sebagai Permulaan aku kasih daftar nya dulu. Ini tempat makan yang sudah aku kunjungi, ya sekedar coba-coba aja, untuk membandingkan satu dengan yang lain. Kalo soal rasa, itu tergantung lidah dan selera masing - masing hehehehehe..

Daftar tempat makan di jogja yang sudah saya kunjungi :
  • Nasi Goreng Kambing - depan gereja kotabaru
  • Nasi Goreng Sapi - Jl. Gejayan deket Pom bensin gejayan
  • Nasi Goreng - Depan Pasar Kolombo, Jakal km 7,5
  • Nasi Goreng Kambing - Terban
  • Sate Samirono - Semua Cabang
  • Sate Karang - Alun-alun karang Kota gede
  • Sate Madura - Jakal Km 7,5, depan ATM BNI
  • Sop/gule/soto Sekuter - Terban
  • Sop Daging - Selokan Mataram, Lapangan Klebengan
  • Sop Buntut - RM Padang Sebelah Swalayan Gading Mas (jakal Km 4,5)
  • Bakso Gress - Galeria (Lower Ground)
  • Bakso Pak Narto - Gejayan
  • Soto tamsis - Jalan Tamsis (deket UII hukum)
  • Soto Pak mul - sagan (sebelum galeria)
  • Soto Jalan Magelang - Jalan Magelang (deket Liquid cafe)
  • Gudeg Sagan - deket Pom Bensin sagan Ke selatan
  • Gudeg Demangan - Perempatan Demangan
  • Gudeg terminal Concat - Masuk Terminal Concat, sebelah Utara
  • Pecel lele Handayani - GOebok Cafe Ke selatan ( depan Rental)
  • Pecel Lele Bojonegoro - Pasar Concat Ke utara ( dekat Swalayan )
  • Ayam Bakar/Goreng bu santi - Pertigaan Babarsari (depan Citroli)
  • Ayam Bakar/Goreng Tamsis - Depan LP Taman Siswa
  • Ayam Bakar Suharti - Janti
  • Lotek/Gado-gado Gejayan - Dekat Sanata Dharma
  • Lotek/Gado-gado lempuyangan - Deket Jembatan Layang
  • Lotek/Gado-gado kentungan - jakal Km 6 kentungan (depan speedshop)
  • Pempek Tamsis - Jl.taman siswa, sebelum UII Hukum
  • SGPC Ambarukmo - Deket Hotel ambarukmo
  • Siomay Telkom - deket telkom Kridosono
  • Siomay Sagan - sebelah Pom Bensin sagan
  • Siomay Kentungan - Perempatan Kentungan (deket Pos Polisi)
  • Siomay Cepot - Jakal Km 8 ( depan Warnet 3G)
  • Angkringan Mbah yadi - Jl.Wahid hasyim, sebelum tectona cafe, belok kanan
  • Angkringan Oboy - Timoho (depan Happyland), sekarang pindah ke Jl. Wahid Hasyim
  • Angkringan Tugu - Sebelah Stasiun Tugu
  • Angkringan Code - Pinggir Kali Code Kota baru

Itu aja Dulu daftarnya, ntar Klo aku nemu lagi tempat yang enak pasti tak Update dech. Selamat Mencari.........

Mar 5, 2008

Komputer pertama

Tahukah kalian klo komputer yang pertama kali tuh ga seperti yang kita bayangkan selama ini. Ukurannya sangat besar (seperti tempat tidur), dan dikategorikan pada kerangka utama (mainframae). Komponen utama komputer generasi pertama adalah merupakan tiub vakum. Tiub vakum adalah tiub-tiub elektronik sebesar bolam lampu(light bulbs).Tiub-tiub vakum ini digunakan untuk memproses dan menyimpan pesan. Tiub- tiub vakum ini mudah panas dan mudah terbakar, sehingga diperlukan tiub- tiub vakum yang sangat banyak.

Dulu bahasa yang digunakan masih dalam bentuk bahasa mesin (machine langguage). Bahasa mesin tersebut berupa rangkaian nomor-nomor binari. Nomor- nomor ini digunakan sebagai kode agar bisa di baca oleh komputer untuk melaksanakan perintah atau tugas yang di berikan. Cara yang digunakan ini memang sangat susah, dan tidak semua orang dapat menjalankan komputer ini. Komputer pertama ini menghabiskan uang yang tidak sedikit. Dulu komputer hanya di gunakan sebagai barang percobaan saja, jadi bukan digunakan untuk keperluan umum. Tapi akhirnya komputer semakin di kembangkan, dengan pembaharuan dalam bentuk komponen juga cara pengoperasiaanya.Sekarang komputer menjadi barang yang sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia

Mar 4, 2008

Tarif SMS Dipastikan Turun

Asosiasi Telekomunikasi Selular Indonesia (ATSI) menilai, tarif retail untuk layanan pesan singkat (short message service atau SMS) dipastikan akan terus mengalami penurunan.

Ketua ATSI Merza Fachys mengatakan, dari hari ke hari sudah terjadi penurunan harga SMS dari yang termurah Rp 0 sampai Rp 350. Trennya dipastikan akan turun terus baik oleh pemain besar maupun kecil.

"Kalau yang baru saja (operator-red) berani menurunkan, yang lama pasti akan turun juga. Memang kalau dilihat dari kemasannya tidak terlalu kelihatan penurunannya, tapi secara keseluruhan sudah mulai murah," tandas Merza di sela Rapat Dengar Pendapat di Komisi I DPR RI, Selasa (4/3/2008).

Merza menambahkan, harga SMS tiap operator berbeda-beda karena kebijakan masing-masing operator juga berbeda-beda dan tidak bisa distandarisasikan. "Harga SMS diserahkan ke mekanisme pasar dan akan turun pada satu titik tertentu jika titik efisiensi tercapai," jelasnya lagi.

Meski ongkos produksi yang dikeluarkan untuk SMS hanya Rp 76, Merza menilai bahwa angkat tersebut masih merupakan biaya interkoneksi saja, belum termasuk biaya-biaya lain seperti database dan biaya iklan. Biaya untuk SMS sendiri sepenuhnya masuk ke operator pengirim (sender keep all) sehingga operator pengirim dituntut untuk memiliki database yang lebih besar dan jaringan yang lebih baik. (Jakarta - Asosiasi Telekomunikasi Selular Indonesia (ATSI) menilai, tarif retail untuk layanan pesan singkat (short message service atau SMS) dipastikan akan terus mengalami penurunan.

Ketua ATSI Merza Fachys mengatakan, dari hari ke hari sudah terjadi penurunan harga SMS dari yang termurah Rp 0 sampai Rp 350. Trennya dipastikan akan turun terus baik oleh pemain besar maupun kecil.

"Kalau yang baru saja (operator-red) berani menurunkan, yang lama pasti akan turun juga. Memang kalau dilihat dari kemasannya tidak terlalu kelihatan penurunannya, tapi secara keseluruhan sudah mulai murah," tandas Merza di sela Rapat Dengar Pendapat di Komisi I DPR RI, Selasa (4/3/2008).

Merza menambahkan, harga SMS tiap operator berbeda-beda karena kebijakan masing-masing operator juga berbeda-beda dan tidak bisa distandarisasikan. "Harga SMS diserahkan ke mekanisme pasar dan akan turun pada satu titik tertentu jika titik efisiensi tercapai," jelasnya lagi.

Meski ongkos produksi yang dikeluarkan untuk SMS hanya Rp 76, Merza menilai bahwa angkat tersebut masih merupakan biaya interkoneksi saja, belum termasuk biaya-biaya lain seperti database dan biaya iklan. Biaya untuk SMS sendiri sepenuhnya masuk ke operator pengirim (sender keep all) sehingga operator pengirim dituntut untuk memiliki database yang lebih besar dan jaringan yang lebih baik .(diambil dari detiknet)

Mar 3, 2008

Kedelai Naik Lagi

Wah harga kedelai naik lagi. Gimana nech katanya kemaren harga kedelai mau turun, karena posisi rupiah yang menguat. Tapi kenapa harga kedelai malah naik, kasihan para pengusaha tempe dan tahu yang mebutuh kan bahan baku utama kedelai. Mereka tidak berani menikkan harga tempe karena tempe merupakan makanan sehari- hari yang dapat di jangkau oleh masyarakat kecil.

Lha kalau pengusaha tempe menaikkan harga tempe, bisa jadi tempenya ga akan laku, tapi klo ga dinaikkan mereka akan rugi, hmm jadi serba salah ya. Harusnya pemerintah tanggap dengan masalah ini. Pemerintah harus melakukan sesuatu agar harga kedelai menjadi stabil lagi.

Bayangkan saja jika harga kedelai terus naik, maka banyak pengusaha tempe yang tidak berani produksi tempe lagi karena takut rugi, dan akhirnya mereka alih profesi. Klo tidak ada yang memproduksi tempe lagi berarti tempe menjadi langka dan harganya akan mahal, mungkin lebih mahal dibandingkan dengan ayam atau telur. Gimana nasib rakyat kecil yang sehari- harinya makan tempe?

Maka dari itu pemerintah harus segera melakukan tindakan yang tepat untuk menekan harga kedelai.

Lelah

Hari yang cukup melelahkan, baik lelah fisik maupun lelah otak. Dah 2 hari ini ku begadang sampai pagi. Bukan begadang karena iseng - iseng tapi karena memang ada kerjaan. Aku dah berulang kali beraktivitas kayak gini, tapi ga tau hari ini dan hari kemaren begitu capek banget. Aku ga kuat menahan kantuk yang ga mau di ajak kompromi. Padahal siangnya aku dah cukup tidur, tapi kenapa tetep aja ga bisa menahan kantuk. Apa mungkin karena aku juga banyak pikiran, jadi otomatis otak ku bekerja 2 kalinya juga alias over working.
Tapi ya mau gimana lagi, ini dah jadi kerjaanku sehari-hari. Walaupun capek ya tetep aku lakuin. Ya itung -itung nambah uang jajan.

Time Management ku saat ini emang kurang bagus, aku belum bisa mengatur jadwalku sehari- hari. Jadi semua aktivitasku selalu serabutan, Klo lagi pengen ini pengen itu ya aku lakuin sesuai keinginanku walaupun itu kurang begitu bermanfaat. Aku ga bisa nentuin kapan waktu buat main, kapan waktu buat belajar, kapan waktu buat seneng - seneng, kapan waktu buat kerja, kapan waktu buat istirahat. Semuanya terjadi tanpa rencana aja. Jadi malah nambah beban pikiran ini.

Aku hanya berharap semoga yang menjadi beban pikiranku selama ini dapat aku lewati dengan mudah, tanpa ada halangan. Walaupun ada halangan, aku mesti mengahadapinya dengan senang hati. Jangan jadikan halangan sebagai ketakutan yang menghantui setiap orang, kalau kita belum mencobanya, jangan pernah bilang "aku ngga bisa". okew....SEMANGAT

Mar 2, 2008

Bagaimana Membuat Website yang baik.

Apakah yang menjadi pertimbangan dalam membuat web site yang baik?
Apakah hanya disain yang indah?
Apakah perlu struktur yang baik?
Apakah perlu juga dirancang supaya mudah ditemukan orang?



Berikut kiat-kiat membuat web site yang baik

  1. Isi
    Yang pertama-tama dipikirkan adalah apa yang ingin ditampilkan dalam web. Apakah itu company profile, atau berita, atau koleksi gambar.

  2. Struktur menu
    Setelah tahu apa yang akan ditampilkan baru kemudian dirancang menu-menunya. Menu-menu nanti yang akan menjadi navigasi untuk mengarahkan pengunjung supaya mudah menemukan informasi yang perlu ia dapatkan.

  3. Disain
    Supaya pengunjung merasa nyaman browsing di website anda, anda harus membuat supaya web anda cantik. Pilihan warna-warna juga perlu dilakukan supaya mata yang melihatnya enak. Flash juga perlu, tapi dijaga supaya tidak terlalu ramai.

  4. Mudah diindex oleh mesin pencari /search engine
    Cara pembuatan HTML file juga perlu diperhatikan supaya search engine seperti Google mudah mengindex sehingga calon pelanggan yang sedang melakukan searching di Google mudah menemukan web anda sehingga anda mempunyai peluang mendapat pelanggan baru.

  5. Ukuran file
    Ukuran file juga harus diperhatikan supaya pengunjung cepat melihat web anda. Kalau terlalu menunggu, pengunjung akan meninggalkan web anda dan pindah ke tempat lain.

  6. Pemasaran
    Harus ada pemasaran yang efisien sehingga web anda dikenal orang. Ini bisa dilakukan secara offline maupun online. Jika dananya terbatas maka lakukan dengan online, jika dananya cukup lakukan gabungan pemasaran offline dan online. Untuk online lakukan dengan SEO (Search Engine Optimization), sehingga website anda mudah ditemukan melalui Google

  7. Offline marketing tool
    Website yang dihasilkan harus bisa disimpan dalam versi CD sehingga bisa dipakai sebagai Company Profile CD atau Product Catalog CD. CD ini juga bisa dipakai sebagai presentation tool untuk team sales dan marketing.

Demikianlah kiat-kiat membuat website yang baik, semoga membantu pengembangan website anda. (diambil dari prowebpro.com)

Pameran Lukisan

Suatu hari seorang presiden sebuah negara berkembang pergi melihat pameran lukisan-lukisan. Karena saat itu beliau mengalami sakit mata dan penglihatannya kabur, maka ia mengajak satu ajudannya untuk menuntunnya.

Presiden : "Wah, lukisan ini bagus ya. Gambar ikannya bener-bener hidup."
Ajudan : "Shttt... Jangan keras-keras Pak. Itu gambar buaya."
Kemudian mereka berpindah ke lukisan lain.
Presiden : "Gambar Gajah ini benar- benar gagah."
Ajudan : "Shttt... Ojo keras-keras Pak. Itu gambar banteng."
Presiden itu kemudian menahan diri memberi komentar sampai ia tiba pada satu pojok ruang pameran dia berseru: "Wah, sing iki apik tenan. Lukisan Gorila nya begitu nyata anatominya."
Ajudannya langsung tertegun dan berkata: "Sssst... Jangan keras-keras Pak. Itu cermin!"


Koneksi Internet Speedy Ke Luar Negeri Terganggu

Gangguan koneksi internet ke situs-situs luar negeri dengan menggunakan ISP Telkom Speedy kembali terjadi. Gangguan ini menimpa customer speedy jenis paket personal maupun pelanggan jenis paket office. Hingga saat berita ini diturunkan pihak customer service Telkom 147 mengatakan bahwa mereka belum mengetahui kapan koneksi internet Telkom Speedy ke luar negeri dapat dipulihkan kembali. Gangguan ini terjadi karena putusnya kabel bawah laut yang menghubungkan pulau Sumatra dengan Singapura sejak Jumat pagi 29 Februari 2008 sekitar pukul 03.00 WIB.

Pelanggan Telkom Speedy yang ingin mengakses situs - situs luar negeri seperti Google.com, YouTube.com, Friendster.com dan Yahoo.com akan terkena dampak putusnya kabel bawah laut ini. Sedangkan situs-situs yang di hosting di server-server lokal Indonesia masih dapat diakses. Seandainya saja ISP Telkom Speedy mempunyai cadangan link koneksi melalui jaringan wireless atau satelit ke luar negeri, gangguan semacam ini pasti dapat segera diatasi tanpa harus menggangu kenyaman pelanggannya.( BeritaNet.com)